HK News

Foto

Maksimalkan Pengelolaan Pelabuhan Tengkayu I Tarakan, Pembentukan Perumda Tahun Ini

TARAKAN - Setelah aset Tengkayu I kembali diserahkan kepada Pemkot Tarakan, namun sampai saat ini pembentukan Perumda masih berproses. Saat dikonfirmasi, Walikota Tarakan, dr. Khairul, M. Kes menuturkan progres pembentukan Perumda telah di tahap Prolegda.

Diharapkan, proses dapat dikejar dan tahun depan Pemkot telah dapat mendapatkan retribusi dari pelabuhan Tengkayu I Tarakan. 

"Sudah di prolegda kita sudah disampaikan juga ke DPRD mudah-mudahan itu bisa dipercepat sehingga kita bisa sampaikan ke pak Gubernur. tinggal nanti mengatur bagaimana tata cara pengelolaannya” terangnya, (14/6).

Lanjut Khairul, pengelolaan Pelabuhan Tengkayu I direncanakan menerapkan bagi hasil bersama Pemprov Kaltara. Lebih jauh, jika sistem pengelolaan oleh Perumda sukses, tidak menutup kemungkinan akan ada aset lain yang dikelola Perumda tersebut.

“Pengelolaan dengan sistem bagi hasil tapi  saya kita dalam perjalanannya nanti tetap bisa dievaluasi kalau tidak efektif. Kalau berhasil, nanti akan dikelola juga pelabuhan-pelabuhan lain termasuk pelabuhan ferry mungkin bisa dikelola Perumda," tukasnya.

Namun hal itu akan melihat perkembangan pengelolaan perumda nantinya. Jika mampu memberikan kontribusi besar untuk retribusi PAD maka aset pelabuhan lainnya dapat menjadi pertimbangan.(*) 


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories