HK News

Foto

SK 40 CPNS Pemkot Tarakan Diberikan oleh Wali Kota, Berharap Perkuat Roda Pemerintahan di Tarakan

TARAKAN – Setelah melewati tahap seleksi, sebanyak 40 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Pemerintah Kota Tarakan, menerima Surat Keputusan Wali Kota Tarakan tentang Pengangkatan CPNS Formasi Tahun 2021 Kota Tarakan, Kamis (31/3). Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes, menyerahkan secara simbolis kepada CPNS di Gedung Serbaguna Kantor Wali Kota. 

Wali Kota mengucapkan selamat atas Surat Keputusan yang telah diterima, sebagai pertanda ke-40 CPNS tersebut telah resmi bergabung dengan Pemerintah Kota Tarakan. Ia berharap dengan kompetensi yang dimiliki oleh masing-masing CPNS dapat semakin memperkuat jalannya roda pemerintahan di Kota Tarakan.

Beberapa hal yang diingatkan Wali Kota kepada CPNS, antara lain menunjukkan kinerja dan prestasi terbaiknya, penegakkan disiplin selama bekerja, hingga Visi, Misi serta program-program unggulan yang harus diketahui oleh seluruh CPNS.

“Jangan pikirkan koin, tapi poin kinerja,” tegas wali kota. 

Penyelenggaraan seleksi tersebut berjalan tranparan dan objektif dengan didukung sistem Computer Assisted Test (CAT). Sebanyak 883 pelamar dengan 47 formasi jabatan. Selain itu dalam formasi tahun yang sama juga terdapat 3 formasi untuk PPPK Jabatan Fungsional Guru.(*)


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories