HK News

Foto

Kunjungi Kampung Trengginas dan Posko PPKM, Dandim 0907 Tarakan Bersama Kapolres Beri Dukungan Moril

Tarakan - Bersama Kapolres AKBP Fillol Praja Arthadira Komandan Kodim 0907/Trk Letkol Inf Eko Antoni Chandra Lestianto mengunjungi Kampung Trengginas dan Posko PPKM skala mikro di Kelurahan Kampung Enam Kecamatan Tarakan Timur,Rabu(02/06/2021).

Selain ajang silaturahmi kunjungan kerja tersebut dalam rangka memberikan dukungan moril,semangat dan memantau langsung pelaksanaan PPKM skala mikro serta memastikan semua kesiapan dilaksanakan dengan baik.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim menyatakan kesiapan anggota TNI khususnya Kodim 0907/Trk dan Koramil jajaran dalam mensukseskan kebijakan Pemerintah mengenai Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis Mikro hingga tingkat RT/RW, serta bertindak sebagai motivator dalam memutus mata rantai COVID-19.

"Ayo bareng-bareng kita perangi penyebaran virus Covid-19 ini dengan terus bersinergi dalam melangkah untuk mencegah penyebaran virus ini," ucapnya.

Lanjutnya,Kodim Tarakan akan terus mendukung kebijakan pemerintah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat yang berbasis mikro (PPKM Mikro) hingga pada tingkat RT/RW,ungkapnya.

Menurutnya,peraturan PPKM Mikro yang sudah dijalankan ini tidak bisa lepas dari peran aktif para Babinsa Koramil dan Babinkamtibmas Polsek yang ada di wilayah untuk membantu pemerintahan daerah di tingkat RT/RW di Desa/Kelurahan.

Sesuai dengan laporan di wilayah Kelurahan Kampung Enam saat ini hanya satu orang yang terkonfirmasi positif.Hal ini menunjukan bahwa penanganan Covid-19 yang sudah dilakukan berjalan dengan sangat baik. 

Untuk itu ia berharap upaya - upaya yang baik ini terus ditingkatkan,sehingga pencegahan Covid-19 ini dapat berjalan maksimal.

"Kita harus terus bersatu untuk memerangi dengan tidak memberikan ruang hidup bagi Covid-19, caranya salah satunya dengan taat menerapkan protokol kesehatan," pungkasnya.(*) 


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories