HK News

Foto

Babinsa Koramil Tarakan Tengah Razia Masker, Sejumlah Warga Tak Pakai Masker

Tarakan - Guna menekan penyebaran Covid 19 diwilayah tanggung jawabnya,Babinsa Koramil 0907/02 Tarteng Sertu arifin Raja Guguk bersama  pengurus Posko Covid tingkat RT menggelar Operasi razia masker. 

Kegiatan tersebut merupakan langkah dan upaya yang dilakukan oleh satgas Posko Covid tingkat RT/Desa,untuk memutus penyebaran covid 19 dengan terus menegakan disiplin masker bagi warga serta menerapkan protokol kesehatan saat beraktifitas diluar rumah.

Babinsa Koramil 0907/02 Tarteng Sertu Arifin Raja Guguk mengatakan, kegiatan penegakan disiplin dan pembagian  masker yang dilakukan oleh Satgas Posko Covid 19 tingkat RT/Desa ini merupakan kepedulian dan rasa kemanusiaan guna memaksimalkan dalam  penanganan dan pencegahan penyebaran covid 19,ucapnya.

Lanjutnya,dalam penegakan disiplin protokol kesehatan salah satunya memakai masker  harus gencar dilakukan,untuk itu ini menjadi kewajiban kita bersama untuk terus mengingatkan.

"Kami sebagai aparat kewilayahan terus intensif mengedukasi dan memberikan himbauan kepada warga untuk mematuhi protokol kesehatan,terutama wajib penggunaan masker kapan pun dimanapun dengan tujuan mengurangi resiko penyebaran covid 19 di wilayah" ungkapnya.

Ia menambahkan,saat ini penggunaan masker sudah menjadi hal mutlak yang harus kita laksanakan dimanapun, baik di dalam lingkungan rumah, tempat kerja apalagi di tempat-tempat fasilitas umum.

"Dalam operasi pendisiplinan tadi masih kita temukan beberapa warga (5 orang) tidak memakai masker,semoga ke depan semakin menurun dan kesadaran warga akan Protokol Kesehatan semakin meningkat,”pungkasnya.(*) 


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories