HK News

Foto

Tim Kesekretariatan KPU "Aktor" di Belakang Layar Support Para Komisioner

TIM kuat dibalik para komisioner
dalam menjalankan tugasnya untuk mensukseskan pemilu dari awal hingga akhir, terdapat sebuah tim hebat yang berada di belakang sosok para komisioner KPU. Wajah mereka jarang terekspos, hampir tidak pernah tampak dimedia massa namun perannya sangatlah penting bagi komisioner siapakah mereka? Berikut liputannya.

Dalam melaksanakan tugas-tugasnya sebagai penyelenggara pemilu, para komisioner dibantu oleh petugas kesekretariatan KPU. Mungkin tidak banyak yang tahu mengenai peran petugas atau staf kesekretaraiatan KPU. Ternyata petugas atau tim kesekretariatan ini juga memiliki peranan yang sangat penting, terutama mempersiapkan segala sesuatunya agar tugas-tugas komisioner bisa terlaksana dengan baik. 

Keberhasilan atau kegagalan program yang dicanangkan oleh para komisioner tentu tidak lepas dari peran dari tim kesekretariatan. Seperti kegiatan touring yang dilakukan oleh KPU Provinsi Kaltara di tiga kabupaten dan 5 desa yang berlangsung mulai tanggal 2 Agustus hingga 6 Agustus 2020 lalu, dimana kegiatan ini terbilang sangat sempurna. Tim kesekretariatan melakukan persiapan jauh-jauh hari sebelumnya. 

Meski juga ikut menempuh perjalanan selama berhari-hari, berjam-jam  perjalanan darat dan ratusan kilometer dilewati, namun tim kesekretariatan KPU provinsi tetap terlihat semangat mengikuti touring ini dari awal hingga akhir. Meski ditiap persinggahan tim ini memiliki waktu istirahat yang sangat sedikit, mengingat sore hari harus  pawai keliling, malam hari sosialisasi dan besok paginya harus bangun pagi untuk  melanjutkan perjalanan. 

Tim ini terlihat kompak untuk melaluinya bersama, tidak pernah mengeluh, saling mensupport dan saling membantu. Terkadang saling menghibur sehingga tidak pernah terlihat konflik sekecil apapun selama berlangsungnya touring ini. Tim ini juga mengerti jika para komisioner KPU tidak kalah pentingnya memiliki peranan bisa mensukeskan pemilu sehingga tim ini tergerak untuk membantu sekuat tenaga agar bisa mensukseskan berbagai program kerja yang dilakukan oleh para komisioner kpu propinsi kaltara. 

Lelah bisa terlihat di wajah tim ini, namun tetap bisa bersemangat untuk melaksanakan tugas-tugas yang diemban. Tim ini tidak pernah lalai untuk menunaikan kewajibanya  masing-masing. Anggota tim ini mengakui jika telah banyak memperoleh pengalaman baru, dengan komentar yang beragam. 

Inilah sosok-sosok yang juga memiliki peranan penting dibelakang para komisioner. Pekerjaan mereka lakukan dengan senang hati. Menurut tim ini, hati akan terasa gembira jika pemilu bisa berlangsung sukses. Kesuksesan pemilu berarti kesuksesan semua pihak di KPU, baik bagi para komisioner KPU dan bagi petugas kesekretariatan KPU. Pemilu berhasil artinya tugas mereka pun berhasil dengan baik. Meski tim ini mengaku jarang terekspos, namun sudah sangat senang bisa mengabdi untuk demokrasi dan negeri.(HK)


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories