HK News

Foto

Lantik 2 Pj Kades, Wabup KTT Harap Dapat Bekerja Bantu Wujudkan Program Pemerintah

TANA TIDUNG - Wakil Bupati (Wabup) Tana Tidung, Hendrik melantik dua penjabat (Pj) Kepala Desa (Kades), yaitu Pj. Kades Sedulun Kecamatan Sesayap dan Pj. Kades Mendupo Kecamatan Betayau, yang diselenggarakan di Ruang rapat Wakil Bupati Tana Tidung, Kamis, 3 Juni 2021 Siang.

Dalam pelantikan tersebut, Wabup mengingatkan agar Pj Kades dapat memberikan pelayanan yang maksimal dan sepenuh hati kepada masyarakat Kabupaten Tana Tidung. Serta bekerja dengan setulus hati dan ikhlas dalam mengabdi dan membangun desa.

"Dengan dilantiknya saudara menjadi Pj. Kades, saya berharap saudara mampu mengambil bagian dan turut berperan serta dalam mendukung Pemerintah untuk mewujudkan program kerja yang telah canangkan," pesan Wabup Hendrik kepada para Pj. Kades.

Wabup juga berpesan agar Pj. Kades dapat bekerja dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab sesuai dengan fungsi, tugas, wewenang, hak dan kewajibannya sebagai Pj. Kades, sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku sampai dengan terpilihnya kades definitif.

"Pemilihan Kades serentak akan dilaksanakan di 32 desa pada tanggal 30 Juni 2021 yang akan datang, sebagaimana yang telah diatur dalam surat keputusan Bupati tentang jadwal tahapan pelaksanaan Pemilihan Kades serentak tahun 2021. Untuk itu saya berpesan kepala Pj. Kades untuk dapat membantu pemerintah dalam menyukseskan Pemilihan Kades secara serentak," kata Wabup.

Sebagai Pj. Kades, kata Wabup, harus mampu bersinergi dengan pemerintah dalam mewujudkan Tana Tidung yang Bermartabat, Sejahtera, Indah dan Humanis Bersih). "Hal ini merupakan visi besar Pemerintah Kabupaten Tana Tidung dalam mewujudkan Tana Tidung yang lebih baik lagi," tutup Wabup.(*)


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories