HK News

Foto

14 Orang Positif Baru, Positif Corona di Tarakan 780 Kasus

TARAKAN - Kasus positif Covid-19 di Tarakan bertambah 14 kasus per Minggu (29/11). Pasien sembuh 3 orang. 

Kumulatif kasus Covid-19 di Tarakan saat ini 780 kasus positif. Dinyatakan sembuh 427 orang. 

Jubir Satgas Covid-19 Tarakan, dr. Devi Ika Indriarti, M.Kes mengatakan sebanyak 345 orang kasih menjalani perawatan. Kasus meninggal dunia sebanyak 8 orang selama pandemi. 

"Bertambah 14 kasus terkonfirmasi positif covid dan 3 orang sembuh," jelas dr. Devi. 

Dari 14 kasus masih ditemukan pelaku perjalanan positif Covid-19. Kasus lainnya dari kontak erat masih mendominasi.

"Kita mengajak masyarakat patuhilah protokol kesehatan, pakai masker, jaga jarak aman, rajin cuci tangan," tutupnya.(*) 

Bertambah kasus konfirmasi, yaitu :
1. COVID767, DWS (P, 23 Th) Kel. Karang Anyar RT. 20
2. COVID768, TSAP (L, 53 Th) Kasus Import
3. COVID769, Hf (P, 60 Th) Kasus Import
4. COVID770, Bk (L, 37 Th) Kasus Import
5. COVID771, D (L, 34 Th) Kasus Import
6. COVID772, ARB (L, 57 Th) Kasus Import
7. COVID773, PI (L, 52 Th) Kel. Karang Harapan RT. 2
8. COVID774, JS (L, 34 Th) Kel. Karang Anyar RT. 3
9. COVID775, MSB (P, 41 Th) Kel. Kampung Enam RT. 5
10. COVID776, SS (P, 46 Th) Kel. Kampung Satu RT. 19
11. COVID777, GD (L, 27 Th) Kel. Kampung Satu RT. 1
12. COVID778, J (P, 51 Th) Kel. Karang Anyar RT. 6
13. COVID779, FR (P, 38 Th) Kel. Karang Anyar Pantai RT. 28
14. COVID780. AA (L, 53 Th) Kel. Pamusian RT. 15

Bertambah pasien sembuh, yaitu ;
1. COVID434, RUN (P, 55 Th) Kel. Gunung Lingkas
2. COVID420, EK (L, 37 Th) Kell. Kampung Empat RT. 11
3. COVID419, RON (P, 32 Th) Kel. Kampung Empat RT. 11

Sumber data: Satgas penanganan Covid-19 Tarakan


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories