HK News

Foto

Pelantikan Bupati KTT Disiapkan Live Virtual, Masyarakat dan OPD Bisa Menyaksikan

TANA TIDUNG – Bupati Tana Tidung terpilih Ibrahim Ali dijadwalkan bakal dilantik di Ibukota Kaltara Tanjung Selor, Ibrahim Ali mengaku telah mempersiapkan segala keperluannya.

"Mulai dari seragam dinas sampai menjaga kondisi tubuh biar tetap bugar di masa pandemi Covid-19 sebelum dilantik," ujarnya belum lama ini. 

Suasana pandemi Covid-19 yang belum berakhir memaksakan masyarakat tidak dapat berkumpul atau berkerumun agar tidak terjadi penyebaran virus corona. Nah, menyikapi hal ini, Ibrahim Ali mengatakan masyarakat tetap bisa menyaksikan pelantikan dirinya bersama Wakil Bupati KTT Hendrik via daring atau live streaming. 

“Mengikuti pelantikan hanya saya, istri, wakil dan istri beserta keluarga. Beberapa pimpinan DPRD mungkin hanya menyaksikan melalui virtual zoom. Semua Kepala OPD tidak ada yang ikut. Ketentuan ini dari Pemprov,” jelasnya. 

Meski dibatasi yang hadir di pelantikan, Bupati KTT rini akan menyiapkan masyarakat Bumi Upun Taka menyaksikan prosesi pelantikan secara virtual.

“Kita siapkan virtual zoom pelaksanaan pelantikan kita di setiap kecamatan, untuk kecamatan itu tanggung jawab Diskominfo untuk persiapan pelantikan,” ungkapnya. 

Mantan Ketua DPRD KTT ini juga akan menempati rumah pribadi setelah dilantik, mengingat belum ada rumah jabatan. 

"Kita tinggal di rumah pribadi saja dulu. Mohon doanya, semoga di masa kepemimpinan saya nanti bisa membuat pusat pemerintahan yang lebih baik,” harapnya.(*)


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories