HK News

Foto

Dilantik Presiden, Zainal-Yansen Resmi Menjadi Gubernur dan Wagub Kaltara

JAKARTA – Hari ini, 15 Februari 2021 menjadi hari bersejarah bagi Provinsi Kaltara. 

Zainal Arifin Paliwang dan Yansen TP akan menginjakkan kakinya di Istana Negara Jakarta sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara periode 2021-2024 usai dilantik Presiden Joko Widodo.

Prosesi pelantikan akan dimulai dari gladi bersih pukul 07.30 hingga berlanjut ke acara puncak pukul 08.45 WIB yang disiarkan secara live streaming https://youtube.com/c/SekretariatPresiden.

Sejumlah persiapan pun telah dilakukan Zainal Arifin Paliwang dan Yansen TP sejak kemarin hingga pagi ini di Hotel Borobudur. 

Beberapa jam sebelum menuju Istana Negara, Zainal mengharapkan doa masyarakat Kaltara agar acara pelantikan berjalan lancar dan sukses.

Dalam momentum hari bersejarah ini, Zainal mengaku menjalani rutinitas seperti biasa. "Rutinitas pagi ini berjalan seperti biasa saja, tidak ada yang dibuat-buat,, hanya mempersiapkan fisik saja dan doa bersama keluarga," ujarnya.

Sementara Wakil Gubernur Kaltara terpilih Yansen TP mengatakan prosesi pelantikan kali ini akan berjalan dengan ketat Sehingga Yansen dan keluarga memilih sarapan secukupnya.

"Sarapan secukupnya biar tidak kekenyangan agar tidak menimbulkan persoalan lain," kata Yansen. 

Sama dengan Zainal, sebelum meninggalkan Hotel Borobudur Yansen bersama keluarga juga menggelar doa bersama.

"Setiap orang beragama memulai sesuatu dengan doa dan menjalani sesuatu dengan doa. Ini momen dari sebuah tekad keputusan maju Pilkada maupun Pileg, dan hari ini digelar pelantikan," tuturnya.

Untuk diketahui, istri serta satu orang anak dari gubernur dan wakil gubernur Kaltara akan hadir menyaksikan acara pelantikan tersebut. Termasuk Ketua DPRD Kaltara, Norhayati Andris. 

Hal ini lantaran masih dalam suasana pandemi Covid-19 sehingga jumlah orang yang ingin menyaksikan secara langsung di lokasi acara dibatasi.(*) 


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories