HK News

Foto

Beri Rasa Aman, Babinsa Kodim Tarakan Kawal Pembagian BST Kepada Masyarakat

Tarakan - Sebagai Babinsa sudah menjadi tugas rutin dalam keikutsertaan disetiap kegiatan kewilayahan,seperti yang dilakukan Babinsa Jajaran Kodim 0907/Trk dalam membantu pengamanan penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap IV di wilayah binaan masing-masing,Selasa (13/04/2021).

Selain mengamankan,peran serta Babinsa dalam kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan Disiplin Protokol Kesehatan berjalan guna mencegah dan memutus rantai penularan penyebaran virus corona Covid 19.

Pemberian Bantuan Sosial Tunai ( BST ) adalah wujud nyata perhatian pemerintah terhadap warga masyarakat yang terdampak wabah Covid-19, Dengan harapan adanya  Bantuan Soaial Tunai tersebut dapat membantu meringankan beban masyarakat diwilayah yang terkena dampak pandemi Covid-19.

Komandan Kodim 0907/Trk Letkol Inf Eko Antoni Chandra Lestianto mengatakan,keikutsertaan Babinsanya dalam pengamanan Penyaluran bantuan tersebut bertujuan untuk memberikan kenyamanan terhadap masyarakat sekaligus memastikan Protokol Kesehatan dijalankan oleh warga yang akan menerima bantuan dari Pemerintah di masa pandemi Covid-19,ucapnya.

Lanjutnya,ini merupakan bentuk sinergitas TNI dalam mendukung program Pemerintah dalam pendistribusian bantuan BST, agar selama pendistribusian berjalan aman dan kondusif serta tepat sasaran.

"Babinsa akan terus mengawal penyaluran bantuan tersebut kepada masyarakat kurang mampu yang terdampak Covid 19, agar dapat tepat sasaran serta dalam pelaksanaanya dapat berjalan tertib, aman dan tetap menerapkan Protokol Kesehatan jelasnya.

Babinsa Serka Sugianto Tak Bosan Ingatkan Warga Pentingnya Pakai Masker

BERHARAP Warga Binaanya tetap waspada terhadap penyebaran Covid 19,Babinsa Koramil 0907/01 Tartim Serka Sugianto tak pernah bosan dengan terus mengingatkan warga pentingnya penggunaan masker.

Saat ini penerapan Protokol Kesehatan terutama penggunaan masker menjadi salah satu langkah pencegahan,untuk memutus rantai penyebaran virus ini.oleh karena itu perilaku masyarakat yang tetap memakai masker dan menerapkan protokol kesehatan akan berkontribusi besar terhadap upaya meminimalisir penyebaran covid-19,ucapnya Selasa (13/04/2021).

Dalam keseharianya,Serka Sugianto selalu aktif keliling wilayah binaannya untuk menjalin komunikasi bersama warga. Hal tersebut dilakukanya guna membangun kerjasama dan meningkatkan kepedulian masyarakat untuk bersama-sama mendukung Pemerintah dalam memerangi virus corona atau Covid 19.

"Alhamdulillah masyarakat saya lihat sudah taat memakai masker, walaupun tetap masih ada satu dua yang masih abai.oleh karenanya Penting upaya menekankan dan mengingatkan masyarakat secara terus menerus agar masyarakat selalu menaati protokol kesehatan," ujarnya.

"Memakai masker merupakan salah satu poin dalam pelaksanaan disiplin Protokol Kesehatan. bukan bertujuan untuk membatasi pergerakan warga,Sebaliknya malah untuk melindungi keselamatan warga",pungkasnya.(*)


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories