HK News

Foto

Mudahkan Pengiriman Berkas CPNS, BKPSDM Jalin Kerjasama Dengan Kantor Pos

Tarakan - Setelah resmi dibukanya pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di berbagai daerah, Badan Kepegawaian Pelatihan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Tarakan melakukan  kerjasama kepada Kantor Pos Indonesia untuk menyediakan kotak khusus bagi pengirim berkas CPNS.

Saat dikonfirmasi, Kepala Kantor Pos Indonesia Tarakan, Yogi Sudrajat menerangkan, setiap harinya petugas akan mengantarkan berkas ke BKPSDM sesuai jadwal yang disepakati.

“Untuk memudahkan pengiriman berkas CPNS kami (kantor Pos) dan BKPSDM Tarakan telah membuka PO BOX. Nantinya pelamar tidak langsung mengirim ke BKPSDM. Jadi, berkas lamaran CPNS cukup ditujukan ke Panitia Seleksi CPNS Formasi Umum dan PPPK Guru Kota Tarakan Kotak Pos 77100 Tarakan saja,” ujarnya, (2/7).

Lanjutnya pengiriman sudah bisa dilakukan sejak 30 Juni lalu. Diterangkannya, pengiriman terakhir pada 21 Juli. 

"Hari terakhir hanya dilayani cap pos. Setelah itu, maka berkas tidak akan diterima oleh panitia. Misalnya pelamar dari Jawa, mengirim berkasnya pada 21 Juli pada jam kerja dan dilakukan cap pos, maka masih bisa diterima oleh panitia. Tapi kalau cap posnya lebih dari tanggal 21 Juli maka berkas tidak akan diterima lagi," jelasnya.

Diketahui, dari perjanjian Pos Indonesia dan BKPSDM, pengantaran berkas dilakukan dua kali dalam sehari, adapun jadwal pengantaran pada pukul 10.00 Wita, sedangkan pengiriman kedua dilakukan pada pukul 14.00 Wita.

“Jadi, pengantaran pukul 14.00 Wita itu hasil pengumpulan yang kita lakukan dari pagi sampai pukul 12.00 Wita, pengiriman diatas pukul 12.00 Wita akan kirim keesokan harinya pada pukul 10.00 Wita bersaman dengan berkas lamaran yang berasal dari luar Tarakan,” urainya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan Penggunaan PO BOX, guna menghindari tercecernya berkas. Selain itu dengan PO BOX proses pengiriman juga lebih cepat dan aman.

"Ini untuk mempermudah pengiriman. Kalau tarifnya di Tarakan Rp15 ribu dengan layanan pos instan. Kalau dari luar Tarakan disesuaikan dengan jarak dan lokasi pengirim," tuturnya.(*) 


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories