HK News

Foto

Bahas Sektor Pertanian, Bupati Gelar Rakor Bersama OPD dan Pemerintah Desa

Tana Tidung – Bupati Tana Tidung, Ibrahim Ali melakukan rapat koordinasi (rakor) bersama Operasi Perangkat Daerah (OPD) dan Pemerintah Desa. Rakor tersebut membahas sinergitas program desa cermat sektor pertanian yang digelar pada 2 November 2021.

“Program pertanian ini menjadi salah satu sektor andalan bagi kita semua. Terbukti selama pandemi sektor pertanian dapat bertahan dari hantaman badai Covid-19. Bahkan tercatat tetap mengalami pertumbuhan di saat sektor-sektor lain terpuruk,” ungkapnya.

Upaya yang telah dilakukan Pemkab Tana Tidung selama ini menurut dia harus bermanfaat bagi masyarakat Tana Tidung.

“Petani harus diberi perhatian, adil dan merata. Berikan kesempatan yang sama kepada siapapun,”sebutnya.

Ia berharap desa-desa di Tana Tidung akan menjadi desa yang makmur dan sejahtera. Tentunya dengan sinergi dan kolaborasi dari semua pihak.

“Manfaatkan dana desa yang diberikan secara baik, transparan, akuntabel dan profesional akan memberikan kesejahteraan kepada masyarakat dan pembangunan akan efektif. Jangan menganggap uang dana desa yang digunakan ini tidak dipertanggungjawabkan. Karena semuanya pasti akan dipertanggungjawabkan baik di dunia maupun di akhirat kelak,” tutupnya.(hk)


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories