HK News

Foto

Bupati dan Wabup Tana Tidung Hadiri Safari Ramadan di Desa Kujau

TANA TIDUNG - Bupati Tana Tidung, Ibrahim Ali kembali melakukan Safari Ramadan 1443 Hijriah. Kali ini safari tersebut dilaksanakan di Masjid Baiturrahman, Desa Kujau Kecamatan Betayau pada Ahad, 10 April 2022.

"Alhamdulillah kembali dapat melaksanakan Safari Ramadan malam tadi di Masjid Baiturahman Desa Kujau Kecamatan Betayau bersama Wakil Bupati, Ketua DPRD, Dandim 0914/TNT, Sekda, instansi vertikal, Kepala OPD dan pengurus PHBI serta masyarakat Kujau,” ujar Ibrahim Ali.

Rangkaian kegiatan Safari Ramadan ini di awali dengan mendengarkan tausiyah yang disampaikan oleh Ustaz. Sayid Farid Alkaf bin Toha Alkaf, yang dilanjutkan dengan buka puasa bersama, salat Maghrib, Isya dan Tarawih berjamaah.

Momentum safari ini merupakan salah satu ajang silaturahmi Bupati kepada masyarakat. Pada kesempatan tersebut juga Bupati menyampaikan rencana dan program-program kabupaten yang perlu dukungan dari masyarakat untuk Tana Tidung yang lebih maju.

"Saya menyampaikan beberapa program yang akan dilaksanakan tahun depan, antara lain ada 800 sertifikat lahan tanah khusus warga transmigrasi. Saya berharap agar yang mendapat sertifikat memang betul-betul berhak, tentunya demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Tana Tidung,” ungkapnya.

Bupati Tana Tidung juga menyerahkan bantuan secara simbolis kepada pengurus Masjid Baiturrahman.

"Saya bersama wakil Bupati Insyaallah akan terus berkomitmen membangun Tana Tidung untuk lebih baik lagi ke depannya, sesuai visi misi kita bersama,” tandasnya.

Selain itu, orang nomor satu di Bumi Upun Taka ini mengajak seluruh masyarakat untuk mempercepat angka vaksinasi Covid-19, khususnya warga Desa Kujau.(*)


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories