Tarakan - Upaya edukasi terhadap masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan selama pandemi virus covid-19 di wilayah Kota Tarakan terus dilaksanakan Babinsa Jajaran Kodim 0907/Trk.
Taka hanya siang, malam pun para Babinsa tetap bergerak mengimbau dan mengingatkan masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan,seperti yang dilakukan,
Jumat (28/05/2021).
Komandan Kodim 0907/Trk Letkol Inf Eko Antoni Chandra Lestianto mengatakan, sebagai upaya keberlanjutan untuk menggugah peningkatan kedisiplinan masyarakat dalam penerapan Protokol Kesehatan (Prokes), usaha ini terus kami lakukan,ucapnya.
Menurutnya, peran serta kedisiplinan warga dalam menerapkan prokes adalah kunci utama pencegahan agar kita semua aman.
"Kegiatan semacam ini kami laksanakan secara berkelanjutan. Sehingga masyarakat dapat terbiasa dalam menerapkan protokol kesehatan, mulai dari mencuci tangan, menggunakan masker dan jaga jarak. Jadi ini mulai dari diri sendiri, untuk melindungi diri, keluarga dan sesama," ungkapnya.
Ia menambahkan,melalui Babinsa kami terus berupaya baik siang maupun malam melakukan imbauan dan pemantauan terhadap warga, sehingga masyarakat tidak sampai lengah, Hal ini mengingat pandemi Covid-19 ini belum berakhir.
"Jadi mari bersama sama mendukung percepatan penanganan Covid-19 dengan tidak lalai akan protokol kesehatan,terutama penggunaan masker. menggunakan masker bukan menghindari teguran dari tim gugus tugas, tapi melindungi diri dan sesama", tandasnya.
Ingatkan Warga Binaan, Babinsa Koramil 0907/01 Tarakan Timur
Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan protokol kesehatan, imbauan dan upaya pencegahan terus disampaikan Babinsa kepada warga binaan di wilayah masing-masing.
Untuk keluar dari masa pandemi covid-19 ini, kita harus disiplin mematuhi protokol kesehatan. Hal tersebut disampaikan Babinsa Koramil 0907/01 Tarakan timur dalam giat sambang di wilayah dengan warga binaan.
Menurutnya,Menerapkan Protokol Kesehatan adalah salah satu solusi yang tepat dalam mencegah penyebaran Virus Covid-19 saat ini.
"untuk itu mari kita bersama-sama tanamkan disiplin diri untuk mematuhi protokol kesehatan agar kita terbebas dari pandemi ini”,ajaknya
Lanjutnya,penyebaran Covid-19 tidak terlepas dari diri kita masing masing dalam menjaga kesehatan."untuk itu,jangan anggap remeh soal Virus Corona ini, virus ini bisa menular kepada siapa saja tanpa melihat status sosial",ungkapnya.
Ia berharap, masyarakat Kelurahan Mamburungan Timur Khususnya agar tetap membiasakan diri menerapkan 5 M (Memakai Masker, Mencuci tangan sesering mungkin,Menjaga jarak, Menjauhi Kerumunan,serta Membatasi mobilisasi/interaksi).
“kita harus tanamkan itu dalam aktifitas sehari - hari,Jika kita sebagai warga menginginkan pandemi tersebut berakhir, maka patuhilah protokol kesehatan penanganan Covid-19 yang telah ditetapkan", pungkasnya.(*)
0 Comments