TARAKAN - Tim SAR menerima informasi 2 warga beralamat di Pantai Amal Kota Tarakan terjatuh ke perairan Pulau Bunyi Kabupaten Bulungan Provinsi Kaltara, Senin (15/2) sekira pukul 17.15 Wita.
"Telah terjadi KMM 2 orang terjatuh kelaut dan tenggelam pada saat mencari ikan di tugu di daerah Marungau perairan pulau Bunyu Kaltara," ungkap Kansar Tarakan, Amiruddin, S.Sos.
Sekira pukul 19.20 Wita, Kantor SAR didatangi pihak keluarga korban untuk melaporkan peristiwa tersebut.
"2 orang anak hilang diduga tenggelam, disaat terjatuh kelaut waktu mengikuti orang tuanya mencari ikan di tugu/kelong ikan," jelas Amiruddin soal kronologis kejadian.
Identitas 2 anak yang hilang diantaranya Rahul (20) warga Pantai Amal Tarakan dan Fahiz (5) yang juga beralamat sama di Pantai Amal.
"Kita telah memberangkatkan 1 Team Rescue Kantor SAR Tarakan dan berkordinasi dengan orang tua korban yang ada di LKP," tuturnya.(*)
0 Comments