HK News

Foto

KPU Tetapkan Zainal-Yansen Sebagai Gubenur-Wakil Gubenur Kaltara Periode 2021-2024

TANJUNG SELOR - KPU (Komisi Pemilihan Umum) Provinsi Kalimantan Utara Kaltara secara resmi menetapkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Drs H Zainal Arifin Paliwang, SH, M.Hum bersama Wakil Gubenur Dr Yansen Tipa Padan, M.Si sebagai pasangan terpilih Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kaltara periode 2021-2024.

Rapat pleno penetapan Calon Gubernur-Calon Wakil Gubernur atau Cagub-Cawagub Kaltara yang terpilih berlangsung di Hotel Pangeran Khar Tanjung Selor Kabupaten Bulungan, Kamis (21/01/2020).

Setelah ditetapkan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) pasangan yang dikenal dengan sebutan ZIYAP ini berkomitmen membangun Kaltara menjadi yang lebih baik melalui konsep terbesar yaitu (Kaltara Rumah Kita).

"Saya dan pak Yansen mengucapkan terima kasih banyak kepada penyelenggara KPU dan Bawaslu yang telah bekerja maksimal dan seluruh masyarakat Kalimantan Utara," ujarnya Gubernur Kaltara, Zainal Arifin Paliwang.

Zainal juga tidak lupa menyampaikan rasa terima kasih untuk seluruh masyarakat Kaltara yang sudah memberikan kepercayaan dan amanahnya kepada keduaanya untuk membangun Kaltara menjadi yang lebih baik lagi. Begitu juga kepada partai-partai yang sudah mendukung dan bekerja keras sejak awal hingga penetapan menjadi pemenang Cagub dan Cawagub Kaltara.

Zainal mengatakan bahwa tidak ada persiapan khusus, karena ia dan pak Yansen hanya mengikuti prosedur yang berlaku yang nantinya diatur oleh pemerintah.

"Kita tau, provinsi Kaltara masih muda tapi kami salut, karena masyarakatnya sangat dewasa dalam demokrasi. Ini Kita harus junjung tinggi," ungkapnya Cawagub Pak Yansen.

Ia sangat berharap penetapan cagub-cawagub Kaltara terpilih ini menjadi acuan untuk melangkah lebih jauh kedepannya menjadikan Kaltara yang sesungguhnya.(*)


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories