HK News

Foto

Direncanakan Aktif Tahun Depan, Embung Indulung Siap Suplai Air Ke Tarakan Timur

TARAKAN - Setelah proses pengerjaan yang cukup lama, kini Instalasi Pengolahan Air (IPA) Embung Indulung dengan luas genangan sebesar 2,62 hektare dilaporkan telah rampung.

Direktur PDAM Tirta Alam Tarakan, Iwan Setiawan menerangkan, Embung Indulung memiliki daya tampung efektif mencapai 123 ribu meter kubik. Nantinya, Embung Indulung akan melayani pendistribusian air bersih untuk daerah Tarakan Timur, yakni Binalatung, Pantai Amal Lama, Pantai Amal Baru, Tanjung Batu hingga Tanjung Pasir.

Ia menjelaskan, pembangunan Embung Indulung menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) melalui Balai Wilayah Sungai (BWS) Kalimantan V.

“Anggaran yang disiapkan untuk pembangunan embung, intake dan jaringan pipa Indulung mencapai Rp168 miliar.

Rencananya Embung Indulung sudah bisa mendistribusikan air bersihnya diperkirakan akhir tahun ini. Diharapkan setelah didistribusikan, sudah bisa menyelesaikan masalah distribusi air di wilayah Tarakan Timur," tuturnya.

Dibeberkannya, sumber distribusi air Embung Indulung diambil dari air baku Sungai Indulung. Sedangkan air baku yang ada di Embung Indulung dijadikan sebagai cadangan, baru akan digunakan ketika terjadi penurunan jumlah air baku dari Sungai Indulung. Air baku Sungai Indulung sendiri bersumber dari hutan lindung yang ada di Kota Tarakan.

“Perkiraan sungai ini kapasitasnya di atas 200 liter per detik. Jadi, kalau air baku dari Sungai Indulung kurang, tinggal kami ambil dari Embung Indulung. Selain itu Penyelesaian pipa untuk distribusi air baku dari Sungai Indulung ke Embung Binalatung Kampung Satu, juga sudah rampung terpasang," tukasnya.(*)


0 Comments

leave a reply

Recent Posts

Hot News

Categories